Rabu, 16 Maret 2011

Wisata Waduk Widas

Waduk  Widas, adalah sebuah waduk atau bendungan. Berlokasi di kecamatan Saradan, berjarak 40 km kearah timur dari kota Madiun. Luas waduk 860 km persegi. fasilitas wisata yang ada berupa wisata air pemancingan, taman main anak anak, kios, dermaga dan beberapa perahu speed boot namun jumlahnya terbatas, selain itu dapat dikembangkan menjadi olah raga air, dapat dibangun lapangan olah raga tenis, loco trip (kereta) di dalam hutan, tempat penginapan, rumah makan. Pada saat ini Waduk Widas dikelola oleh Jasa Tirta.

Wisata Waduk Widas atau biasa di sebut dengan kata lain adalah Waduk Bening. Pernah anda berkunjung ke tempat wisata yang satu ini. Waduk Widas adalah merupakan waduk atau sebuah bendungan, berlokasi di kecamatan Saradan dan berjarak kurang lebih 40 km menuju ke arah timur kota Madiun. Luas dari Waduk ini sekitar 860 km persegi. Pada tempat wisata yang satu ini terdapat fasilitas berupa wisata pemancingan, taman main anak, kios, beberapa speed boot walapun sedikit karena memang masih dalam tahap pengembangan.






Jika anda membawa family anda untuk berkunjung ke Waduk Bening pastikan beberapa perlengkapan anda bawa jika di takutkan di kios sekitar Waduk tersebut tidak menyediakan. Karena di pastikan tempat Waduk Bening ini sedikit masuk menuju ke dalam hutan.
Waduk bening ini juga sering digunakan untuk acara-acara yang bersifat hiburan, seperti tiap hari-hari besar dan liburan sering digunakan. Mungkin salah satu trik untuk menarik para pengunjung untuk mendatangi waduk tersebut. Tapi seperti hari libur biasa juga tidak kalah ramai.

Wisata Waduk Bening ini memang belum begitu terkenal di kalangan masyarakat Indonesia, tetapi jika sudah benar-benar di kelola dengan baik bisa menjadi invest tersendiri. Waduk widas bisa anda ketahui ketika anda sedang berpergian menuju arah Surabaya dari Madiun atau sebaliknya. Karena tempatnya yang tidak begitu terpencil. Anda semua perlu untuk mengunjungi tempat ini. Nggak kan rugi untuk mendatangi tempat ini.







Related Post





0 komentar:

Posting Komentar

 

Copyright 2008 All Rights Reserved | Pilangkenceng Blog